PROFIL THE JOKER

Great Enemy - Joker

Dalam setiap film superhero selalu ada tokoh jahat yang harus dikalahkan. Tapi mengalahkan mereka tentu tidak gampang. Sebagian besar dari musuh-musuh para superhero selalu memiliki kegeniusan, kepintaran, kekuatan, dan kelicikan yang sulit untuk ditandingi. Tokoh atau karakter Musuh yang pertama saya bahas adalah Joker.

Joker adalah musuh dari Batman dalam setiap film atau comicnya. Joker adalah seorang psychopat dan pembunuh masal. Dia adalah Badut Skizofrenia yang tidak mempunyai empati sedikitpun. Identitas Joker yang asli tidak pernah pernah jelas.Korban dari pembantaianya-pun tidak tebang pilih, bisa anak-anak, dewasa, bisa juga orang tua.

Dalam Novel The Joker : Devil's Advocate, terungkap bahwa Joker telah membunuh lebih dari 2000 orang. Jumlah yang sangat banyak untuk ukuran penjahat individual. Joker pernah beberapa kali tertangkap dan mendapat hukuman mati, tapi dia selalu mendapat keringanan karena dianggap tidak waras.

Dalam film Batman : The Dark Knight, Joker adalah tokoh yang sangat realistis dibanding dalam Serial TV. Dalam serial TV, Joker lebih digambarkan sebagai seseorang yang tidak pernah berhenti tertawa dan melakukan tindakan kriminal yang sangat konyol. Tapi dalam layar lebar,
THE JOKER
sosok Joker terlihat sangat menyeramkan, Dia digambarkan sebagai orang yang mampu dan selalu berbuat semau-maunya tanpa merasa terbebani dengan apapun, dan berhasil menciptakan chaos di Gotham City.

Dengan segala karakternya yang unik dan cara membunuh, cara dia menjadi penjahat, dan kepsychopatannya itu, menjadikan sosok joker menjadi tokoh jahat yang paling digemari karena keunikannya, dan paling ditakuti karena ketidakwarasannya.

0 comments "PROFIL THE JOKER", Baca atau Masukkan Komentar

Post a Comment