SINOPSIS BLIND DETECTIVE : FILM TERBARU ANDY LAU


Crime - Drama | 2013

Blind Detective adalah film Hongkong arahan sutradara Johnnie To, sutradara yang sebelumnya telah sukses dengan film Drug War-nya. Untuk menarik minat para penonton, 2 aktor yang sangat terkenal di China / Hongkong dihadirkan, Andy Lau akan disandingkan dengan Sammi Cheng. Dengan adanya dua aktor ini, maka seolah menjadi sebuah reuni tersendiri antara Andy, Sammi, dan sutradara Johnnie, karena ketiga orang tersebut sebelumnya pernah bekerja sama dalam satu film yaitu Needing You, Love on a Diet, dan Yesterday Once More.

Dikisahkan, setelah menderita kebutaan, seorang detektif bernama Chong See Tun (Lau) terpaksa harus melepaskan jabatannya dan berhenti dari kesatuan kepolisian tempat ia bekerja. Padahal, sebelumnya, Tun menjabat sebagai inspektur dari unit khusus kesatuan kepolisian yang memiliki spesialisasi sebagai ahli memecahkan kasus-kasus pelik yang sebelumnya sudah dipeti-eskan. Dengan mengandalkan bakat serta pengalamannya selama mengabdi sebagai aparat hukum negara, Chong berusaha bertahan hidup dengan cara memecahkan kasus-kasus yang sudah ditutup proses investigasinya dan mendapatkan imbalan yang disediakan pihak kepolisian.

Hingga suatu ketika, saat mengusut sebuah kasus perampokan bank, Chong untuk pertama kalinya berjumpa dengan seorang inspektur lapangan yang cantik bernama Ho Ka Tung (Cheng). Menyadari bahwa Chong memiliki indra pendengaran dan penciuman di atas rata-rata sebagai pengganti fungsi penglihatannya yang tidak lagi dimilikinya, Ho secara khusus meminta bantuan pada sang detektif buta itu agar mau membantunya dalam menyelesaikan kasus pribadi yang tengah membelitnya. Kasus pembunuhan yang dilakukan seorang pembunuh serial yang misterius. Berawal dari kesanggupannya untuk membantu sang inspektur, sejak detik itu pula Chong terlibat dalam permainan kucing dan tikus yang berbahaya.

Dengan dilibatkannya Andy Lau dalam film ini dan menjadi aktor utamannya, sangat membuat Andy merasa tertantang, Andy Lau mengaku peran yang dimainkannya kali ini merupakan yang paling menantang karakterisasinya. Pasalnya, saat memerankan sosok orang buta, sang sineas meminta agar sang aktor tidak menggunakan kacamata hitam, sehingga Lau harus meredam mati-matian refleks responsif matanya agar terlihat meyakinkan sebagai orang yang tidak bisa melihat. Namun, untungnya kerja keras sang aktor tidaklah sia-sia, di mana penampilan Lau dalam film yang diputar perdana di ajang Cannes Film Festival ini mendapat pujian kalangan kritikus serta filmnya sendiri lumayan menuai hasil yang positif di ajang tersebut.

Detail :

  • Director : Johnnie To
  • Writer : Ryker Chan, Ka-Fai Wai, Xi Yu
  • Producer : Johnnie To, Ka-Fai Wai
  • Production : Emperor Motion Pictures, Media Asia Films
  • Distributor : Media Asia Distributor, Golden Village Picturres
  • Country : Hong Kong, China
  • Budget : $11.000.000
  • Runtime : 130 min
Cast :
  • Andy Lau as Chong Si-Teun / Johnston
  • Sammi Cheng as Ho Ka Tung
  • Yuanyuan Gao as Tingting
  • Tao Guo as Szeto Fat-Bo

3comments:

  1. LIVECASINO338 HOT GAMES :

    ? Baccarat ? Roulette ? Sic bo ? Dragon Tiger ? Slot Game ?

    BBM : 2AD88032
    WA : +855965922558
    YM : cs_livecasino338

    ReplyDelete
  2. http://hebohmalam.blogspot.com/2017/11/wanita-ini-nikahi-8-pria-hanya-untuk.html
    http://ceritamenggesankan.blogspot.com/2017/11/spg-rokok-ini-mau-di-bayar-mahal-untuk.html
    http://ceritamasukan.blogspot.com/2017/11/warga-rayakan-hari-telanjang-sedunia.html

    ReplyDelete